Perbedaan Reksadana Saham dan Investasi Saham, Mana yang Lebih Baik?

Photo of author

By Aldhi Fajar Maudhi

Anda tentu sudah sering mendengar istilah Reksadana saham dan investasi saham. Keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Sayangnya masih banyak orang yang menganggap bahwa kedua hal ini sama. Padahal keduanya memiliki cara kerja yang berbeda dan return yang bisa diperoleh dari dua jenis investasi ini juga pastinya akan berbeda. 

Reksadana saham adalah jenis investasi Reksadana yang dananya akan dialokasikan dalam saham perusahaan. Sementara investasi saham merupakan kegiatan jual beli saham yang dilakukan oleh investor secara langsung. Keduanya memang sangat populer di dunia investasi. Anda harus memahami betul perbedaan dua langkah investasi ini agar bisa memilih mana yang terbaik.

Reksadana saham dan investasi saham
Reksadana saham dan investasi saham

Perbedaan Reksadana Saham dan Investasi Saham

Berikut adalah beberapa poin penting yang akan membantu Anda untuk memahami perbedaan keduanya:

Pengelola Dana Investasi

Perbedaan pertama terletak pada pihak yang akan mengelola dana investasi. Untuk tipe Reksadana, dana investasi akan dikelola oleh manajer investasi. Jadi memang ada pihak profesional yang akan mengelola dana tersebut untuk diinvestasikan ke aset yang tepat. Sementara itu, dana investasi saham akan dikelola oleh pihak investor sendiri atau Anda yang menjadi pemilik dana.

Risiko Investasi

Poin berikutnya yang membedakan dua hal ini adalah risiko investasi yang akan ditanggung oleh investor. Untuk Reksadana, risikonya relatif lebih kecil daripada jenis investasi saham. Hal ini disebabkan oleh tipe Reksadana saham tidak melibatkan keputusan pribadi melainkan dikelola oleh perusahaan yang lebih berpengalaman.

Return

Selain risikonya berbeda, tingkat return yang akan didapat juga tidak sama. Untuk tipe Reksadana saham, return akan diatur oleh perusahaan manajemen aset sehingga akan ada pembayaran fee setiap melakukan penarikan dana. Sementara itu untuk tipe investasi saham, investor harus menanggung sendiri biaya online trading yang besarnya bisa mencapai 0,1 sampai 0,3%. 

Pajak

Perbedaan yang cukup signifikan antara investasi saham dan Reksadana saham adalah pajaknya. Investor yang melakukan investasi saham harus membayar pajak sebesar 0,1% setiap kali melakukan penjualan. Selain itu investor juga akan dikenali pajak sebesar 10% setiap kali mendapat dividen. Sedangkan untuk tipe Reksadana tidak diberlakukan biaya pajak apapun.

Kini jelas sudah apa saja perbedaan dari dua jenis investasi yang sangat populer ini. Dari perbedaan ini bisa dilihat jelas mana yang lebih menguntungkan untuk Anda, investasi saham atau Reksadana saham. Tentunya Anda dapat memilih jenis investasi yang dirasa paling menguntungkan juga risikonya paling minim. Pastikan bahwa dana yang Anda investasikan bisa memberi return yang optimal dan tidak mengecewakan.

Pada dasarnya produk Reksadana saham adalah pilihan yang sangat direkomendasikan. Investasi ini terbilang lebih menguntungkan daripada investasi saham. Pertama, risikonya minimal dan menawarkan kemudahan bahkan bagi yang waktunya sangat terbatas untuk mengelola investasi. Hal ini disebabkan oleh adanya peran manajer investasi yang akan mengelola dana tersebut.

Selain itu Reksadana saham ini juga jadi sebuah pilihan tepat dan menguntungkan karena tidak diberlakukan pajak. Jadi memang nilai keuntungannya akan jauh lebih besar karena tidak ada uang yang harus dikeluarkan. Kini jelas sudah mana bentuk investasi yang lebih menguntungkan dan dapat dijadikan pilihan tepat bagi Anda.

Investasi bersama DBS Treasures

Agar bisa melakukan investasi Reksadana saham secara optimal dan mendapat banyak keuntungan, maka pilihlah mitra finansial yang tepat. Perbankan prioritas DBS Treasures akan menjadi sebuah pilihan yang sangat memuaskan karena layanan Reksadana di sini sudah terpilih dan berkualitas. Berikut adalah beberapa kelebihan dari berinvestasi Reksadana bersama DBS Treasures:

Dikelola oleh Profesional

Dalam menghadirkan pilihan produk Reksadana, DBS Treasures bermitra dengan manajer investasi profesional dan terkemuka. Tentunya manajer investasi ini sudah memiliki banyak pengalaman dan siap menawarkan keuntungan yang optimal bagi para investor. Dana Anda akan dikelola oleh tangan yang tepat sehingga risiko kerugiannya sangat minimal. 

Tersedia Panduan dari Ahli

Selain bermitra dengan manajer investasi yang profesional, DBS Treasures juga menyediakan tim ahli yang andal dan proaktif. Tim ahli ini akan mempersonalisasi dan mengkomunikasikan analisis pasar yang terstruktur dan mudah dipahami. Selain itu tim ahli juga akan memberikan informasi peluang terkini agar Anda lebih yakin mengambil langkah investasi.

Risiko Minimal karena Diversifikasi

DBS Treasures akan membantu Anda untuk mengambil langkah diversifikasi dalam proses investasi dana ini. Artinya, dana yang Anda investasikan dapat ditempatkan di beberapa aset yang potensial. Dengan begitu risiko investasi jadi lebih kecil dan keuntungan yang Anda nikmati akan jauh lebih besar. 

Praktis Transaksi dengan digibank by DBS

Aplikasi digibank by DBS membuat berbagai jenis transaksi lebih mudah untuk dilakukan. Termasuk saat beli, jual, juga switching aset Reksadana. Anda juga dapat mendaftarkan SID dengan mudah dan cepat melalui aplikasi yang sama tanpa harus ribet. Melalui aplikasi ini juga sudah tersedia begitu banyak pilihan produk aset Reksadana yang siap untuk dibeli. 

Reksadana saham sudah menawarkan banyak keuntungan untuk Anda sebagai investor. Didukung oleh DBS Treasures yang memberikan begitu banyak kemudahan dan keuntungan. Jadi jelas sekali bahwa investasi Reksadana di DBS Treasures ini akan menjadi rekomendasi yang sangat layak untuk dipertimbangkan. 

Sebelum mengambil pilihan investasi, pastikan Anda sudah mengetahui detail cara kerja dari langkah investasi tersebut. Anda juga harus bisa memperkirakan risiko apa saja yang akan ditanggung dari sebuah langkah investasi tadi. Ini akan membantu Anda untuk memperkecil kerugian sekaligus mengoptimalkan nilai keuntungan. Konsultasi dengan mitra finansial sangat direkomendasikan agar Anda bisa mengambil langkah yang tepat.

Kini tak perlu ragu lagi untuk memilih langkah Reksadana saham bersama DBS Treasures. Tersedia beragam fasilitas yang mempermudah dan menguntungkan Anda sebagai investor. Layanan ini juga sudah dijamin oleh OJK sehingga semua kegiatan yang berjalan di dalamnya sudah terjamin aman dan sesuai aturan hukum yang berlaku.

5/5 - (1 vote)

Tinggalkan komentar