Olahraga merupakan kegiatan yang sebaiknya dilakukan secara teratur agar tubuh selalu bugar dan sehat. Menjaga kesehatan merupakan hal yang wajib dilakukan salah satunya dengan rutin berolahraga. Kegiatan yang membutuhkan tenaga dan konsentrasi ini sangat mudah dilakukan. Akan tetapi kita harus selalu waspada karena sering terjadi berbagai jenis cedera olahraga jika kita melakukannya dengan tidak benar.
Perlunya peregangan dan pemanasan otot agar mencegah terjadinya cedera harus dilakukan sebelum melakukan olahraga. Kesalahan pergerakan saat olahraga yang menyebabkan cedera olahraga harus dihindari. Beberapa olahraga yang mungkin bisa dilakukan yaitu jogging, basket, futsal, badminton, jalan santai, workout, fitness dan lain sebagainya.
Jenis Cedera Olahraga yang Wajib Diketahui
Agar olahraga yang dilakukan bisa berjalan dengan lancar, kalian harus mengetahui jenis cedera olahraga yang mungkin terjadi ketika melakukan olahraga rutin. Berikut ini jenis cedera olahraga yang sering terjadi. Di antaranya adalah:
Cedera Engkel Pergelangan kaki
Cedera engkel ini yanng paling umum terjadi, karena topangan kaki yang salah atau otot yang masih dingin ketika melakukan olahraga. Pergelangan kaki merupakan tumpuan utama dalam menahan badan ketika berolahraga, jika posisi pergelangan kaki salahmaka bisa menyebabkan otot pergelangan kaki yang lebih tepatnya yaitu otot ligamen mengalami robek.
Hal ini mengakibatkan rasa sakit yang laur biasa dan sebagian orang akan mengalami memar ketika terjadi cedera engkel. Untuk mencegah terjadinya engkel maka kalian harus selalu melatih keseimbangan badan agar mendarat dengan benar ketika melakukan gerakan loncatan.
Cedera Lutut
Lutu merupakan tumpuan sendi kaki dan banyak diandalkan pada olahraga seperti sepak bola, basket, voli, dan lari. Kesimbangan dalam berolahraga sangat diperlukan untuk menghindari cedera lutut yang parah. Untuk melatih agar bisa terhidnar dari cedera lutut, kalian harus selalu melatih keseimbangan.
Jika kalian mengalami cedera lutut saat berolahraga, pertolongan pertama yang dapat dilakukan adalah dengan mengompress lutut menggunakan es. Akan tetapi jika sudah terjasi cedera parah, sangat direkomendasikan untuk mengunjungi ahli fisioterapi khusus atlet maupun spesialis ortopedi.
Cedera Pinggang
Cedera pada bagian pinggang biasanya terjadi ketika melakukan olahraga berat seperti angkat besi, golf, bersepda dan lain sebagainya. Ketika terjadi cedera pinggang biasanya terjadi karena kesimbangan badan yang kurang, kurangnya pemanasan, otot yang robek, dan lainnya. Untuk mencegah terjadinya cedera punggung, kalian harus selalu rutin menguatkan dan melatih otot bagian tulang belakang.
Cedera Tulang Kering
Salah satu cedera yang paling banyak dirasakan ketika bermain basket, sepak bola, maupun futsal. Kontak fisik yang sering terjadi ketika melakukan olahraga akan memperbesar peluang terjadinya cedera. Akan tetapi jika kita benar melakukan gerakan dan menghindari kontak fisik yang berlebih, maka kita akan terhindar dari cedera tulang kering.
Pertolongan pertama yang dapat dilakukan ketika terjadi cedera pada tulang kering adalah mengompress dengan es dan mengkonsumsi obat pereda nyeri agar rasa nyeri bisa sedikit berkurang.
Cedera Bahu
Cedera bahu sering terjadi ketika melakukan olahraga basket, renang, tenis, dan lain sebagainya. Olahraga jenis tersebut selalu menggunakan bahu sehingga bahu akan menjadi rentan cedera jika gerakan terlalu aktif. Hal ini disebabkan oleh otot yang robek. Untuk mengatasi cedera bahu maka kalian harus selalu melatih pembesaran dan penguatan otot terutama pada bagian bahu dan punggung bagian belakang.
Jenis cedera olahraga di atas harus kalian pahami dan minimal bisa menangani pertolongan pertama yang ahrus dilakukan agar cedera tidak semakin parah. Oleh karena itu, kita juga harus selalu melatih beberapa otot agar memiliki massa dan ketika berolahraga meminimalisir terjadinya cedera.
Pertolongan pertama yang sudah disarankan sebisa mungkin harus dilakukan ketika terjadi cedera. Jika pertolongan pertama dirasa tidak bergitu berpengaruh, maka bisa dibawa ke rumah sakit. Sebagai informasi bahwa saat ini tersedia rumah sakit untuk perawatan sports injury/cedera olahraga. Kalian bisa membawa pasien ke RS EMC jika terjadi cedera yang terjadi pada diri sendiri maupun rekan olehraga. Disini kalian akan dilayani secara maksimal dan sistematis.
Cedera kaki paling sering saya alami saat dulu masik suka futsal. Tapi ya gak kapok2 😀