Manfaat Lem Silikon untuk Kebutuhan Keseharian dan Bangunan

Photo of author

By Aldhi Fajar Maudhi

Di dalam dunia kontruksi dan bangunan ada banyak faktor yang harus selalu diperhatikan. Kesempurnaan dan kualitas bahan terbaik menjadi salah satu pertimbangan yang harus ditentukan ketika perencanaan anggaran bangunan. Salah satunya adalah manfaat lem silikon untuk mencegah keretakan, kebocoran, dan segalanya yang bisa terjadi pada celah bangunan.

Untuk menutupi segala kebocoran dan keretakan pada bahan bangunan tertentu seperti kaca, kayu, akrilik, keramik dan beton maka Anda bisa menggunakan lem silikon atau sealant kaca terbaik yang tersedia di beberapa toko bangunan di sekitar Anda.

Lem silikon adalah lem berbahan silikon yang umumnya digunakan pada kontruksi dan bangunan. Lem silikon merupakan sealant yang memiliki bahan polimer silikon yang memiliki sifat elastis yang hampir sama dengan karet. Lem silikon banyak digunakan sebagai bahan penambal dan perekat pada beberapa proyek kontruksi dan bangunan.

Ada beberapa jenis lem silikon yang tersedia di pasaran, Anda harus pintar dan jeli untuk memilih produk lem silikon. Karena dari berbagai jenis produk lem silikon memiliki kelebhan dan kekurangannya masing masing.

manfaat lem silikon
Manfaat lem silikon / sealant kaca

Manfaat Lem Silikon

Lalu apa fungsi lem silikon? Seperti yang telah dikatakan sebeoumnya bahwa lem silikon merupakan sealant khusus yang digunakan sebagai perekat dan penutupo celah dalam proek bangunan. Akan tetapi ada beberapa manfaat lain dari lem silikon. Berikut ini adalah manfaat lem silikon, di antaranya adalah:

Sebagai Penutup Celah

Pada kontruksi bangunan yang terbuat dari beton, atau kayu pasti ada beberapa titik yang memiliki celah karena pemuaian atau penyusutan. Hal tersebut memang sangat tanggung jika ditambal dengan menggunakan bahan lain. Oleh karena itu Anda bisa menggunakan lem silikon sebagai penutup celah antara substrat yang berbeda.

Dengan menggunakan lem silikon maka celah yang menganga akan menjadi tertutup dan akan bertahan dalam jangka waktu yang sangat lama. Hal ini guna menjaga kekokohan dan keawetan bahan bangunan yang digunakan.

Sebagai Perekat Kaca

Kemudian manfaat lem silikon selanjutnya adalah sebagai bahan perekat kaca yang kuat. Sealant kaca digunakan untuk menyambungkan kaca seperti kaca aquarium, kaca rumah, kaca kusen, dan lain sebagainya. Sealant kaca atau lem silikon tidak hanya berfungsi untuk kaca akan tetapi untuk merekatkan bahan lainnya seperti plastik dan logam.

Lem silikon ini bisa berfungsi untuk berbagai kebutuhan di rumah yang berhubungan dengan kaca, termasuk cermin, kerajinan kaca, dan karya seni kaca yang membutuhkan perekat yang sangat kuat. Hal ini akan sangat cocok bagi para produsen yang memiliki bahan kaca sebagai bahan baku produksinya.

Sebagai Perekat Konstruksi

Lem silikon juga bisa digunakan untuk perekat bahan bangunan. Lem silikon berfungsi untuk sebagai bahan perekat konsktruksi bangunan yang langsung terpapar sinar matahari dan cuaca yang sangat ekstrim. Seperti contohnya kaca yang dipasang pada bingkai kusen kayu, atau juga bisa digunakan di tempat lembab untuk merekatkan kaca kamar mandi.

Lem silikon berfungsi tak hanya untuk kontruksi bangunan saja akan tetapi sebagai pelengkap kebutuhan bangunan rumah dalam aktifitas keseharian. Lem silikon merupakan bahan silikon yang banyak memiliki fungsi yang berbeda tergantung kebutuhannya.

Menjaga Daya Tahan Material Bangunan

Selain untuk merekatkan dan menutup celah yang kosong dari berbagai jenis bahan. lem silikon juga berfungsi untuk menjaga daya tahan material bangunan. Lem silikon memiliki daya rekat yang sangat kuat dan bisa bertahan sangat lama. Lem silikon bisa menjaga cor beton, kontruksi kayu, dan lain sebagainya agar lebih awet dan tahan dalam jangka waktu yang sangat panjang.

Sealant Kaca Terbaik PRO-X 111 Multipurpose Acetic Sealant

Berbicara mengenai lem kaca atau sealant kaca, pastinya ada produk yang sangat direkomendasikan karena kekuatan dan kualitasnya sangat baik dan banyak digunakan di beberapa proyek bangunan dan kontruksi. Salah satunya adalah PRO-X 111 Multipurpose Acetic Sealant.

PRO-X 111 Multipurpose Acetic Sealant adalah silicone sealant yang bersifat asam (acetic), memiliki kualitas tinggi dan disiptakan untuk mengisi keretakan pada berbagai jenis bahan serta beberapa sambungan yang memiliki bahan substrat yang berbeda.

PRO-X 111 Multipurpose Acetic Sealant bisa digunakan untuk beberapa jenis bahan dan area seperti kaca, permukaan yang sudah dicat, kayu, akrilik, keramik dan beton. Produk ini juga memilikifleksibilitas dan daya rekat yang kuat. Selain itu produk ini memiliki daya tahan yang tinggi, tahan terhadap segala jenis cuaca, serta bisa digunakan untuk keperluan indoor maupun outdoor.

Yuk segera pilih produk selanat kaca atau lem silikon terbaik, jangan sampai salah pilih ya.

5/5 - (2 votes)

Tinggalkan komentar